Merasa Lelah dan Penat Setelah Mudik? Ngademlah di Objek Wisata Ini di Jogja. Gambar : nyero.id

Merasa Lelah dan Penat Setelah Mudik? Ngademlah di Objek Wisata Ini di Jogja


Merasa Lelah dan Penat Setelah Mudik? Ngademlah di Objek Wisata Ini di Jogja. Gambar : nyero.id
18 April 2023 15:01
18/04/2023
224
nyero.id

Merasa Lelah dan Penat Setelah Mudik? Ngademlah di Objek Wisata Ini di Jogja

dijogja.co -

Kemacetan panjang yang dialami para pemudik selama perjalanan pulang ke kampung halaman membuat fisik lelah dan pikiran penat. Jika sudah sampai Jogja dan ingin fresh kembali, pemudik bisa ngadem ke objek-objek wisata.

Banyak objek wisata yang menawarkan keindahan alam. Terlebih di wilayah Jogja Utara, tempat untuk mendapatkan hawa dingin khas pegunungan mudah didapatkan karena berada di area Gunung Merapi. 

Namun tidak hanya di wilayah Utara, wilayah selatan seperti Dlingo Bantul juga bisa menjadi tempat ngadem yang menyenangkan. 

Berikut ini objek wisata yang bisa dikunjungi pemudik untuk ngadem dan melepas penat:

Kaliadem


sumber : wisatahits.blog

 

Kaliadem menjadi destinasi yang dikenal dengan hawa dinginnya. Hawa dingin menusuk tulang saat pengunjung sampai di tempat ini. Saat cuaca cerah, pengunjung bisa berfoto di depan bunker yang ada di bawah tanah dengan latar belakang pemandangan Gunung Merapi yang menjulang tinggi. Selain diakses menggunakan kendaraaan pribadi, pengunjung juga bisa memanfaatkan jasa jeeb untuk menuju tempat ini.

Kaliurang


sumber : kompas.com

Objek Wisata Kaliurang masih menjadi wisata populer di Jogja. Destinasi yang berada di Sleman ini menawarkan udara dingin nan sejuk karena poisisnya yang berada di lereng Gunung Merapi. Seperti halnya Puncak Bogor, Kaliurang menjadi sasaran wisatawan yang ingin ngadem.

Dalam satu kompleks wisata, Kaliurang menyajikan beragam destinasi. Mulai dari Telaga Putri, Goa Jepang, Gardu Pandang, Museum Ulen Sentalu, hingga mini zoo Suraloka Zoo yang menjadi destinasi pendatang baru di lantai atasnya Jogja itu. Deretan vila, penginapan, dan bahkan hotel melengkapi keseruan berwisata di Kaliurang. Saat hawa dingin, pengunjung bisa bercengkerama di vila sembari menikmati api unggun atau bebakaran.

Hutan Pinus Mangunan


sumber : suara.com

Sesuai namanya, Hutan Pinus Mangunan menghadirkan sensasi berwisata di bawah rindangnya hutan pinus. Ribuan pohon berusia puluhan bahkan ratusan tahun menjadi objek yang ditawarkan di sini. Pengunjung bisa menikmatinya sembari tiduran di hammock yang disewa.

Kawasan yang berlokasi di Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, ini dipenuhi pepohonan tinggi dengan tanaman pinus yang tersebar rata. Suasananya yang sejuk nan asri, membuat para wisatawan bisa bersantai lama di tempat ini tanpa rasa bosan. Untuk rute kawasan wisata hutan pinus ini akan memakan waktu sekitar 30 menit dari pusat kota Jogja.

Nglanggeran


sumber : detik.news.com

Meski tidak sedingin Kaliurang, kompleks wisata Gunung Api Purba Nglanggeran juga menawarkan hawa yang sejuk. Pepohonan di sekelilingnya membuat udara di daerah itu segar dan pemandangan terlihat masih asri.

Tak jauh di tempat itu, ada Embung Nglanggeran yang bisa menjadi alternatif wisata terdekat. Objek wisata ini juga menyajikan pemandangan indah dengan hamparan air yang terus memenuhi embung tersebut.

Tumpeng Menoreh


sumber : idntimes.com

Berpindah dari wilayah Sleman, ada tempat hawa dingin lainnya di telatah perbukitan Kulonprogo. Tumpeng Menoreh namanya. Lokasinya yang berada di ketinggian 950 meter dari permukaan laut membuat restoran di Desa Ngargiretno, Kulon Progo ini dingin.

Untuk itu ada baiknya jika Anda tetap memakai pakaian tebal saat nongkrong menikmati makanan atau menanti sunrise di tempat ini. Tumpeng Menoreh bisa menjadi tempat untuk mencari hawa segar dari Perbukitan Menoreh. Bisa jadi terapi relaksasi bagi Anda yang sedang stres atau penat.

Pinus Pengger


sumber : tripadvisor.com

Pinus Pengger menyajikan keindahan hutan pinus. Pengelola menghadirkan beragam spot selfie yang terbuat dari ranting-ranting pohon. Suasana malam yang dingin di tengah hutan pinus semakin seru setelah melihat lampu kota yang gemerlapan dari objek wisata Pinus Pengger ini.

Bagi yang suka foto-foto ala Instagramable, kawasan satu ini wajib dikunjungi. Hutan Pinus Pengger termasuk kawasan hutan pinus yang menyediakan berbagai fasilitas menarik untuk spot foto andalan.

Seribu Batu Songgo Langit


sumber : kartanesia.com

Wisata pinus selanjutnya adalah Seribu Batu Songgo Langit yang juga terletak di kawasan Mangunan, Dlingo, Bantul. Tempat ini menghadirkan wisata alam yang buka dari pagi hingga malam hari. Suasana malam hari tak kalah seru karena menyajikan spot menarik yang bisa menjadi tempat berfoto bersama pasangan.

Spot yang ada adalah jembatan panjang dari kayu yang dililiti lampu sehingga jembatan terkesan melayang di malam hari. Ada juga deretan gubuk rumah kayu, rumah hobbit seperti di negeri dongeng serta taman yang indah. Bagi yang ingin bermalam, pengelola juga menyediakan glamping (glamour camping), sebuah layanan berkemah dengan fasilitas mewah. Ada pula puncak Seribu Batu yang bisa menjadi spot untuk menikmati indahnya malam yang dingin dari ketinggian.

Klangon


sumber : visitingjogja.jogjaprov.go.id

Dari puncak Merapi, Klangon hanya berjarak 4,2 kilometer. Posisinya di dataran tinggi tentu membuat kawasan ini berhawa dingin, apalagi saat sore tiba dan kabut turun. Hamparan Jogja akan terlihat indah dari negeri di atas awannya Sleman ini. Terlebih saat malam hari, hamparan lampu akan terlihat jelas dan indah dipandang mata.

Klangon juga menyediakan area kemah atau camping ground. Biasanya area ini akan ramai saat akhir pekan. Pengunjung bisa menikmati minuman jahe khas masyarakat lereng Merapi untuk menghangatkan badan. Gardu pandang yang ada di tempat ini juga bisa menjadi tempat bagi Anda yang ingin melihat pemandangan dari ketinggian.

sumber : harianjogja.com

Iklan

Jasa Pembuatan Website Jogja
Pasang Iklan Gratis

Mau Pasang Iklan? Email: hi@dijogja.co