Kabar duka datang dari keluarga kerajaan Inggris, Ratu Elizabeth II dikabarkan meninggal dunia di Balmoral, Skotlandia akibat kesehatan yang memburuk, Kamis (8/9/2022) waktu setempat.
Hingga kini, pihak kerajaan belum memberikan pernyataan resmi terkait penyebab meninggalnya orang nomor satu di Britania Raya itu.
Semasa hidupnya, wanita 96 tahun tersebut juga jauh dari kabar jatuh sakit dan tidak pernah dilaporkan memiliki riwayat penyakit serius.
Menjadi penguasa kerajaan sejak 1952 silam, Ratu Elizabeth II dikenal sebagai pemimpin dengan jabatan terlama dalam sejarah Inggris dan seringkali melakukan sejumlah kunjungan kenegaraan serta kunjungan resmi.
Semasa muda, Ratu Elizabeth II pernah berkunjung ke Indonesia pada tanggal 18-22 Maret 1974 didampingi Pangeran Philip, mengelilingi sejumlah kota yaitu Bali, Yogyakarta dan Jakarta.
Foto: Pangeran Phillips (kanan), Ibu Tien, Presiden Soeharto dan Ratu Elizabeth II (PA Images via Getty Images/PA Images)
Kunjungan tersebut menjadi tanda babak baru hubungan Indonesia-Inggris. Uniknya, dalam kedatangannya tersebut, sang ratu datang menggunakan kapal pesiar kerajaan, yaitu Royal Yacht Britannia.
Peristiwa unik sekaligus bersejarah tersebut sangat jarang terjadi, karena setiap kali kepala negara atau pemerintahan melawat ke negara lain biasanya hanya menggunakan pesawat terbang.
Bali menjadi pintu gerbang kedatangan Ratu Elizabeth II dan suaminya dalam melakukan kunjungan ke Indonesia menggunakan kapal pesiar menuju Jakarta.
Dalam pelayarannya dari Bali, rombongan kerajaan Inggris tersebut dikawal ketat oleh kapal fregat HMS Argonaut dan KRI Samadikun, lalu berlabuh di Pelabuhan III Samudera Pura, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Ketika tiba di Jakarta, Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip disambut langsung oleh Presiden Soeharto dan Ibu Tien dengan perayaan meriah pawai ondel-ondel lengkap dengan tanjidor.
Keduanya menjadi tamu kenegaraan pertama Pemda DKI Jakarta dan mendapatkan sambutan pula dari Gubernur Ali Sadikin yang mengajak keduanya berkeliling kota tua.
Ratu Elizabeth II bertemu Sri Sultan Hamengku Buwono IX di Kraton Yogyakarta, Maret 1974. | Sumber: Kompas
Selain Bali dan Jakarta, momen satu-satunya kunjungan ratu kerajaan Inggris ke Indonesia itu juga melawat ke Yogyakarta dan diterima oleh Sri Sultan Hamengku Buwono IX di Kraton Yogyakarta.
Momen kunjungannya ke Yogyakarta itu juga menjadi peristiwa sejarah dan penting bagi hubungan bilateral Inggris-Indonesia yang lebih dinamis, maju, kuat, berkembang hingga terbangun kemitraan strategis.
Sumber Artikel: suara.com
Iklan
Mau Pasang Iklan? Email: hi@dijogja.co