Watu Payung
Watu Payung
Watu Payung Gunung Kidul merupakan salah satu destinasi wisata di Gunung Kidul yang sangat indah. Asal dari nama Watu Payung yaitu karena di obyek tersebut terdapat batu besar yang bentuknya menyerupai payung. Obyek Wisata ini menjadi terkenal karena terdapat foto panorama indah yang beredar di media sosial.
Watu Payung Gunung Kidul ini sangat cocok bagi anda untuk menghabiskan waktu liburan, karena pemandangan yang indah dan mempesona. Selain iti di Watu Payung Gunung Kidul ini juga terdapat gardu pandang yang unik. Di sana juga ada fasilitas foto corner yang unik yang menjadi daya tarik para wisatawan untuk berfoto ria.
Watu Payung ini juga menyuguhkan pemandangan alam perbukitan yang sangat luas dan masih hikau asri yang pastinya akan membuat pengunjung merasa terpukau. Diatas ketinggian tersebut anda dapat menikmati perbukitan tersebut dan merasakan kesejukan udara. Dan ketika siang hari, anda dapat merasakan hembusan angin sepoi yang menyegarkan tubuh.
Di Watu Payung ini anda juga dapat menikmati sunrise di pagi hari dan sunset pada sore hari. Pada moment itu pemandangan alamnya sangatlah indah dan menawan. Karena itu banyak pengunjung yang datang pada moment tersebut untuk menikmatinya. Apalagi dengan adanya gardu pandang yang unik di Watu Payung yang membuat wisatawan terkesan dan dapat menikmati pemandangan di gardu pandang tersebut.
Selain mempunyai spot foto yang indah, Watu Payung ini juga menawarkan beragam pengalaman yang dapat di coba wisatawan yaitu pengalaman trekking. Anda dapat mencobanya di jalan setapak yang terjal untuk menikmati beberapa spot foto menarik. Selain itu di obyek wisata Watu Payung Gunung Kidul ini juga akan dikembangkan fasilitas outbont, jadi pengelola akan membuat tempat wisata ini dengan memperbanyak fasilitasnya.
Fasilitas yang ada di Watu Payung Gunung Kidul sudah cukup lengkap dan membuat para wisatawan yang berkunjung merasa betah di obyek wisata ini, fasilitas diantaranya:
Gazebo untuk bersantai
Mushola untuk yang muslim
Area parkir
Kamar mandi/toilet
Warung makanan dan minuman, dan lain sebagainya.
Turunan, Girisuko, Kec. Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872
Jam Buka Watu Payung : Buka Setiap hari 24jam
Harga tiket masuk obyek wisata Watu Payung ini belum dikenakan biaya karena tempat ini masih belum dikelola secara resmi oleh pihak terkait. Walaupun gratis wisatawan yang berkunjung harus membayar jasa parkir yaitu Rp. 2000,- untuk kendaraan motor dan Rp. 5000,- untuk kendaraan mobil.
Rute menuju obyek wisata Watu Payung Gunung Kidul cukup mudah dan jalan menuju obyek tersebut juga sudah layak untuk dilewati. Jika anda dari pusat 0 km kota Yogyakarta ke timur melewati jl panembahan senopati sampai ke perempatan ke selatan menuju jl brigjend katamso, lalu sampai ke pertigaan ke timur melewati jl kolonel sugiono, lalu sampai ke pertigaan lagi ke selatan melewati jl sisingamangaraja lurus terus sampai melewati jl imogiri barat lurus terus sampai bertemu pertigaan ke timur menuju jl bakulan imogiri jalan terus sampai pertigaan ke kanan melewati jl imogiri siluk ikuti jalan tersebut sampai melewati jl siluk panggang, jalan terus ikuti jalan maka anda akan sampai ke Obyek Wisata Watu Payung di Gunung Kidul.
Jarak dari pusat kota Yogyakarta ke Watu Payung Gunung Kidul lumayan jauh yaitu sekitar 27,1 kilometer dan waktu tempuh normal kendaraan bermotor dari Kota Jogja menuju Watu Payung Gunung Kidul sekitar 49 menit.
Iklan
Mau Pasang Iklan? Email: hi@dijogja.co