Kulon Progo merupakan salah satu daerah di Yogyakarta yang terkenal dengan kulinernya yang lezat dan murah meriah yang cocok untuk menemani nongkrong sambil menikmati keindahan daerah tersebut.
Maka dari itu, BeritaSukoharjo.com merekomendasikan tujuh kuliner Kulon Progo yang lezat, nomor empat murah meriah mulai dari Rp3000 saja yang cocok sebagai teman nongkrong anak kosan.
Tujuh rekomendasi kuliner Kulon Progo mulai dari Rp3000 yang cocok sebagai teman nongkrong anak kosan tersebut dirangkum dari kanal Youtube Joko Purnomo.
Warung Gudeg Opor Berkah
sumber:liputan6.com
Warung Gudeg Opor Berkah buka dari pukul 16.30 hingga pukul 22.00 WIB dengan menu opor dan gudeg yang bisa disajikan secara bersama sesuai permintaan pelanggan.
Selain itu, kamu juga bisa memesan menu opor maupun gudeg secara terpisah sesuai dengan selera dan porsi makanmu.
Menariknya, baik menu gudeg maupun opor yang disajikan di Warung Gudeg Berkah yang berlokasi di Jalan Sudibyo, Wates, Kabupaten Kulon Progo tersebut menggunakan ayam kampung yang akan membuat menu gudeg maupun opor menjadi semakin lezat.
Warung Ayam Goreng Bu Hartin
sumber:yummyadvisor.id
Menu selanjutnya direkomendasikan untuk kamu yang menyukai menu ayam karena kamu tak hanya menemukkan menu ayam goreng, tapi Warung Ayam Goreng bu Hartin juga menyediakan ayam kremes, ayam bakar, bacem, soto, sop dan masih banyak lagi menu lainnya.
Lokasi Warung Ayam Goreng bu Hartin berada di Jalan Ki Josuto, Wates, Kulon Progo, Yogyakarta dan telah membuka beberapa cabang di beberapa lokasi yang bisa kamu kunjungi.
Warung Ayam Goreng Bu Hartin sudah mulai beroperasi pukul 09.00 dan akan ditutup pada pukul 22.00 WIB.
Warung Jenang Dul Teteg
sumber:pikiran-rakyat.com
Penggemar jenang harus coba Jenang Dul Teteg karena rasanya yang enak dengan dua variasi yakni jenang putih dan jenang coklat.
Jenang Dul Teteg berlokasi di Jalan Projomartani, Wates, Kulon Progo, Yogyakarta yang beroperasi dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB.
Warung Pocinan Pak Wid
sumber:restaurantguru.com
Warung yang berada di Alun-alun Kulon Progo tersebut menyediakan berbagai menu seperti bakmi, capcay, bihun, magelangan, dan berbagai menu makanan dan minuman lainnya yang menggiurkan.
Warung Pocinan Pak Wid selalu ramai dengan pengunjung yang berdatangan hingga menyebabkan kamu harus menunggu sedikit lebih lama untuk menikmati makanan yang lezat harga anak kos.
Warung Pocinan Pak Wid direkomendasikan untuk anak kos karena harganya yang murah meriah sehingga tidak akan menguras kantong pembeli.
Selain itu, di Warung Pocinan Pak Wid juga menyediakan kopi hitam seharga Rp3.000 saja yang cocok sebagai teman nongkrong sambil menikmati pemandangan sekitar Daerah Kulon Progo.
Warung Sate Kambing Mbah Wargo
sumber:restaurantguru.com
Warung Sate Kambing Mbah Warno berlokasi di Daerah Muntilan, Kulon Progo, Yogyakarta dengan jadwal buka pada pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB.
Menu di Warung Sate Kambing Mbah Wargo bervariasi dari sate bakar,sate goreng, sate latihan, tongseng dan berbagai menu lainnya.
Menariknya, Warung Sate di Kulon Progo tersebut sudah ada sejak tahun 1980 sehingga disebut sebagai kuliner legendaris di Yogyakarta.
Warung Soto Bathok Wulung
sumber:restaurantguru.com
Warung Soto Bathok Wulung yang buka dari pukul 07.30 WIB hingga pukul 20.00 WIB berada di Jalan Mandung, Kecamatan Pengasih, Kulon Progo.
Dinamai soto bathok Wulung karena penyajian dari soto tersebut menggunakan bathok atau tempurung kelapa yang terlihat klasik tapi tetap estetik.
Warung Soto Bathok Wulung menyajikan berbagai menu soto ayam hingga soto daging yang disandingkan dengan banyaknya pilihan menu minuman.
Warung Mangut dan Sidat Goreng Bu Sri Wanto
sumber:jogja.disway.id
Warung yang berada di Nanggulan Mendut, Kabupaten Kulon Progo tersebut buka pada pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB.
Mangut dan Sidat Goreng Bu Sri Wanto mempunyai menu andalan yakni ikan Wader, ikan lele, dan ikan sidat.
Warung Mangut dan Sidat Goreng Bu Sri Wanto merupakan usaha turun-temurun karena sekarang warung tersebut sudah dikelola tangan kedua yakni anak dari pemilik pertama warung tersebut.
Namun, kamu tidak perlu khawatir, warung dengan menu ikan tersebut masih mempertahankan citra rasa yang enak sehingga masih banyak pengunjung yang berdatangan.
Sumber : pikiran-rakyat.com
Iklan
Mau Pasang Iklan? Email: hi@dijogja.co